Apresiasi Karya Seni Wayang Kulit (Seni Rupa Dua Dimensi)
On 10:21 PM
Mempertahankan budaya khususnya budaya Jawa memang butuh tenaga ekstra, bahkan disetiap kesempatan kita berusaha untuk mengisinya dengan karya seni yang berhubungan dengan budaya jawa, salah satunya adalah kegiatan belajar mengajar yang saya lakukan, ketika materi kita sudah sampai pada materi hiasan dekorasi dan seni rupa dua dimensi maka pada kesempatan kali ini saya sebagai guru seni budaya mengajak siswa untuk membuat hiasan dekorasi dengan dua dimensi yang bertemakan wayang kulit. Secara otomatis mereka berusaha untuk mencari gambar-gambar tokoh pewayangan, karena kebanyakan mereka tidak mengenal maka saya memberikan beberapa nama tokoh pewayangan yang sedikit-sedikit siswa pernah mengenalnya, seperti Punakawan, Pandawa Lima. akhirnya mereka bisa menemukan nama-nama tokoh yang lain diinternet. Tugas mereka para siswa adalah menggambar tokoh pewayangan itu, dengan media treplek dan menggunakan cat tembok mereka berusaha membuat gambar tersebut. Untuk menghindari gambar yang sama maka saya biarkan mereka memilih gambar mana yang disukai, asal berbeda dengan kelompok lain. Saya buat beberapa kelompok yang masing-masing kelompok terdiri dari 2 sampai 3 orang ini terkandung maksud bahwa biaya yang dikeluarkan bisa ditekan, yang terpenting mereka sama-sama bekerja dan mengenal tokoh pewayangan tersebut. Ukuran Triplek kurang lebih 40 x 60. Triplek 1 lembar menjadi 12 potong. Awalnya mereka kesulitan untuk membuatnya, terlalu rumit mereka berkomentar, tapi saya punya cara agar gambar tidak beda jauh, maka saya gunakan sistem skala perbandingan, dengan cara memberikan garis bantu pada gambar yang sudah diprint dan pada media triplek yang akan digambar, namun sebelumnya didasari dengan cat warna putih agar hasil karyanya nati cerah dan tidak kusam. Untuk cat yang kita beli atas iuran siswa yaitu cat warna biru, kuning, merah, hitam dan putih serta warna emas. Masing-masing kemsan 1 kg untuk satu kelas. kemudian dibagi atau mengambil secukupnya. bahan dan Peralatan yang dibutuhkan diantaranya :
- Sendok makan stenlissteel (untuk Mengambil cat diwadah) 6 buah
- Gelas plastik bekas air mineral 20 buah
- Ember untuk cuci kuas 1 buah
- Kuas 6 buah (kuas serabut berbentuk pagoda ukuran 1)
- Lap Kain Secukupnya
- Air
- Cat (Hitam, Putih, Merah, Kuning, Biru, Emas) Mengenai warna yang lain harus mencampur sendiri
- Triplek
- Cutter untuk memotong triplek (saya menggunakan ini sebab hasil potongannya halus, tidak seperti hasil potongan dengan menggunakan gergaji.
- Penggaris
- Pensil
- Stip
- Figura (Sebegai pelengkap, agar jika dipasang terlihat Elegan)
Selamat mencoba dirumah, sebab karya ini juga bisa menjadi hiasan dinding yang cantik dan etnik penuh dengan nilai-nilai budaya. Semoga tulisan ini bisa memberikan inspirasi kita semua khusunya guru seni budaya agar dengan berkarya mereka mampu memberikan apresiasi yang baik terhadap nilai-nilai budaya yang luhur khususnya budaya jawa. Siswa kami juga pernah saya beri tugas untuk membuat karya kaligrafi dengan media yang sama yaitu triplek, dengan peralatan yang dibutuhkan juga sama seperti diatas, tekniknya juga sama menggunakan skala perbandingan dan temanya berbeda. Maka hasilnya juga bagus, walaupun memang ada beberapa yang masih butuh bimbingan secara lebih serius lagi.
Berikut adalah dokumentasi saya, semoga bisa menginspirasi anda.
Dokumen diatas diambil saat kegiatan belajar mengajar di MA Roudlotusysyubban Tawangrejo Kelas XII-IPA.