Khadam dalam bahasa Arab artinya pembantu. Menurut istilah adalah kayu yang bisa digunakan untuk menulis kaligrafi. Artinya sebagai alat bantu untuk menulis kaligrafi. Kayu ini memiliki sifat kering dan keras, sehingga jika dibuat pena kaligrafi mata penanya tidak mudah terkikis atau lembek. Berbeda sekali dengan pena kaligrafi yang terbuat dari pohon bambu, dia mudah menyerap air sehingga mata pena menjadi lembab, jika ditekan maka akan bengkok. Namun untuk kayu khadam ini bersifat keras dan kering, tidak menyerap tinta. Pas sekali buat nulis kaligrafi.
Kayu ini menurut Saudara Saya yang ada di Sumatra itu namanya tanaman resem. Menurut beliau dilingkungan Desanya, Tanaman ini tergolong tananman liar dan hidup di perkebunan (jawa: kebon). Karena Tanaman liar tentunya tanaman ini tumbuh diberbagai tepat banyak sekali. Dan tidak terurus. didaerah ini, tanaman tersebut belum tersentuh oleh pengrajin-pengrajin anyaman. Ternyata di Pati dan Kudus khususnya, tananman ini sangat dibutuhkan dalam seni Kaligrafi untuk menulis khot arab.
Para pecinta Kaligrafi cabang Naskah dan Hiasan Mushaf, pastinya membutuhkan tanaman ini. Selain ringan dia memiliki bentuk yang hampir sama dengan pena, bahkan ukurannya juga hampir sebesar pena. Banyak kaligrafer yang tidak tahu nama asli kayu ini. Mereka menyebutnya Khadam. Bahkan ditoko-toko besar penjual alat tulis kaligrafi juga mengatakan bahwa kayu ini kayu khadam. Maka kebanyakan kaligrafer juga menyebutnya khadam. Saat saya belajar Kaligrafi dengan KH. Noor Aufa Shiddiq Kudus, beliau juga mengatakan Khadam. Mengenai didaerah mana saja kayu ini tumbuh. Saya belum mendapatkan informasi. Yang baru saya ketahui tanaman ini didapat di daerah Jambi Sumatra. Karena biasanya kalau saya minta dikirimi khadam dari saudara saya yang berdomisili di Jambi.
Demikian postingan kali ini mengenai kayu khadam alias resem, semoga bisa bermanfaat untuk menambah pengetahuan pembaca setia Sanggar Pacul. Kami akan terus berupaya mengembangkan informasi mengenai kayu ini dari berbagai sumber. Salam.... Allahumma Sholli 'Ala Muhammad.
2 komentar
mantap bos
Makasih pak Toto semoga anda sukses.
Silahkan Berkomentar Yang baik dan Sopan Agar blog ini bisa berkembang lebih baik.