Kategori

Media Pembelajaran SBK - Gambar Perspektif (Program Power Point)

Diposkan oleh On 11:21 PM

Media pembelajaran SBK khusus untuk guru madrasah Tsanawiyah, kali ini media pembelajaran dengan memanfaatkan program power point. Gampang dan lebih mengasyikkan. Anak-anak peserta didik memang senang sekali bahkan lebih konsentrasi jika diberi materi dengan menggunakan media pembelajaran yang berbasis tehnologi. Hal ini sudah saya buktikan dalam mengajar saat materi menggambar perspektif. 
Dan hasilnya luar biasa, mereka antusias sekali dan terbukti hampir 90 % mereka bisa menggambar dengan baik, mengenai hasik karya anak akan saya posting lain kali. Yang terpenting anda khususnya Guru Seni Budaya maupun siswa yang sedang belajar seni budaya anda bisa bikin media pembelajaran sendiri. 


Untuk mebuat media ini tidak terlalu sulit, anda modifikasi fasilitas yang ada di program power point. Buka program power Point di PC ataupun Laptop anda kemudian buka Slide baru yang Kosong. Kemudian Klik toolbar yang tersedia dilayar anda, perhatikan gambar1


di Toolbar ada tulisan Shape pilih Sub menunya  Silahkan anda menggambar dulu lengkap seperti hasil saya diatas, kemudian jangan lupa untuk memodifikasi masing-masing garis dengan fasilitas yang sudah disediakan power point. Yaitu arahkan kursor anda di Animations Kemudian Klik Custom Animation. Lihat Gambar2 berikut :


Gambar2

Setelah klik disitu maka akan muncul tampilan yang berbeda, anda tinggal klik digaris mana dulu yang akan didahulukan keluar, setelah itu klik Add Effect kemudian pilih Appear ataiu blins atau yang lain. Anda bisa lihat gambar3. Dan begitu seterusnya. Guuuuamping sekali nggak repot. Kemudian coba Test Play.  Withih... bagus ya..!


Gambar3

Bagi bapak dan ibu guru Seni Budaya yang tidak sempat bikin media seperti itu yo tidak masalah kalau mau tak buatkan Hubungi saya lewat E-mail : ravlas7@gmail.com atau langsung komentar dibawah ini entar tak usahakan.

Contoh Beberapa Media Pembelajaran SBK yang lain.





Next
« Prev Post
Previous
Next Post »

5 komentar

adakah linknya mas? buwad di dunlud?

kasih e mail entar saya kirim filenya...

terima kasih ilmunya. Saya pingin belajar. email saya saninie@yahoo.com atau aan10jan@gmail.com. Boleh kan saya belajar sama bapak?

Silahkan Berkomentar Yang baik dan Sopan Agar blog ini bisa berkembang lebih baik.